Magspot Blogger Template

Rakyat dan TNI Bersatu, Koramil 03/Grogol Petamburan Bersama Lintas Ormas Bagikan Ratusan Takjil

JAKARTA, eramediapos.com,- Dalam semangat kebersamaan dan kepedulian sosial di bulan suci Ramadan, Koramil 03/Grogol Petamburan bekerja sama dengan berbagai organisasi kemasyarakatan (Ormas) menggelar aksi pembagian ratusan paket takjil kepada masyarakat. Kegiatan ini berlangsung di Jalan S. Parman, Kelurahan Tomang, Jakarta Barat, pada Jumat (28/03/2025).

Mengusung tema “Rakyat + TNI Tak Terpisahkan & Telah Terbukti Kesetiaan dan Pengorbananmu Semangat TNI Ku”, kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat serta membantu warga yang masih dalam perjalanan saat waktu berbuka puasa tiba.

Danramil 03/Grogol Petamburan, Mayor Inf Manatap Rajagukguk, S.E., M.H., M.M., menyampaikan bahwa dalam kegiatan ini pihaknya bersama lintas Ormas membagikan 300 paket takjil kepada masyarakat pengguna jalan.

“Sore ini, Koramil 03/Grogol Petamburan bersama Lintas Ormas membagikan takjil kepada warga yang melintas di Jalan S. Parman. Hal ini dilakukan untuk membantu mereka yang belum sempat berbuka puasa di rumah,” ujar Mayor Inf Manatap Rajagukguk.

Lebih lanjut, ia mengungkapkan bahwa kegiatan serupa juga dilakukan secara serentak di tujuh Koramil jajaran Kodim 0503/JB - Korem 052/Wijayakrama. Kegiatan ini turut melibatkan sejumlah Ormas seperti FKPPI, LMP, Forkabi, dan Mitra Jaya Koramil 03/GP.

Selain mempererat tali silaturahmi antara TNI dan masyarakat, kegiatan ini juga mencerminkan semangat gotong royong dan kepedulian sosial di tengah bulan Ramadan. “Alhamdulillah, kegiatan berlangsung dengan aman dan kondusif hingga menjelang waktu berbuka puasa,” tambahnya.

Pembagian takjil dilakukan dengan penuh antusiasme oleh para pengurus dan anggota Ormas. Adapun paket takjil yang dibagikan terdiri dari air mineral, aneka gorengan seperti pastel, bakwan, risol, serta kolak dan lontong isi.

Turut hadir dalam kegiatan ini antara lain Danramil 03/Grogol Petamburan Mayor Inf Manatap Rajagukguk, S.E., M.H., M.M., anggota Koramil 03/GP, ibu-ibu Persit Kartika Ranting 04 Koramil 03/GP, serta para pimpinan Ormas seperti Leonardo Sirait dari FKPPI, Daeng Ali dari LMP, Feri dari Forkabi, dan Dunung Basuki Kurniawan dari Mitra Jaya Koramil 03/GP.

Kegiatan ini menjadi bukti nyata bahwa sinergi antara TNI dan masyarakat terus terjalin erat dalam berbagai aspek kehidupan, terutama dalam aksi sosial di bulan yang penuh berkah ini.

Reporter : Red
Lebih baru Lebih lama

ads

Magspot Blogger Template

ads

Magspot Blogger Template
Magspot Blogger Template

نموذج الاتصال